KESIAPAN TOILET TRAINING PADA ANAK USIA 18-24 BULAN

  • Sisilia Indriasari STIKES KATOLIK ST VINCENTIUS A PAULO SURABAYA

Abstract

ABSTRAK


Toilet training dapat berlangsung pada usia 18-24 bulan. Berdasarkan perkembangan psikoseksual, usia 18-24 bulan, anak berada pada fase anal. Toilet training bisa dimulai apabila anak menunjukkan tanda-tanda kesiapan. Toilet training yang dipaksakan sebelum anak menunjukkan tanda- tanda kesiapan, tidak akan memberikan hasil yang baik. Fenomena yang ditemukan peneliti di Posyandu Melati 2 ditemukan bahwa anak belum menunjukkan tanda-tanda kesiapan melakukan toilet training, sehingga orangtua belum mengajarkan toilet training. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi kesiapan toilet training pada anak usia 18-24 bulan di Poyandu Melati 2 RW 03 Kelurahan Babatan Kecamatan Wiyung Surabaya. Desain penelitian yang digunakan ialah deskriptif. Variabel dalam penelitian ini adalah kesiapan toilet training. Sampel yang digunakan berjumlah 32 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan ialah simple random sampling. Rerata kesiapan toilet training, berdasarkan 4 indikator kesiapan masih belum siap. Berdasarkan hasil tersebut, peneliti menyarankan kepada kader Posyandu Melati 2 bekerjasama dengan petugas kesehatan Puskesmas Wiyung untuk memberikan informasi kepada ibu tentang toilet training melalui penyuluhan atau sosialisasi agar ibu dapat mendukung serta mendampingi saat proses toilet training sehingga anak mampu melewati proses toilet training sesuai dengan fase-fase yang sedang anak alami dan proses toilet training berhasil dilakukan dengan baik dan benar.


Kata Kunci : Anak, Kesiapan, Toilet training


 


ABSTRACT


Toilet training may take place at the age of 18-24 months. This is based on the psychosexual development where the anal stage of children takes place on 1-3 years of age. Toilet training can be started when the child shows signs of readiness. Toilet training that is imposed before the child shows signs of readiness will not end up with good results. The researchers at Posyandu Melati 2 found that children have not shown signs of readiness for toilet training, therefore, the children are not trained by their parents yet. The purpose of this study is to identify the readiness for toilet training in children aged 18-24 months old in Posyandu Melati 2 RW 03 Kelurahan Babatan, Kecamatan Wiyung, Surabaya. The research applied descriptive design. The variable in this research is the readiness for toilet training. The samples used were 32 respondents. The sampling technique applied is simple random sampling. The result average of readiness for toilet training, based on the 4 indicators of readiness, not quite ready for toilet training. Based on these results, the researcher suggested that the health workers of Posyandu Melati 2 cooperate with health officers of Wiyung Health Center (Puskesmas Wiyung) to give mothers information on toilet training through health counseling or socialization. It is expected that after the counseling, mothers are able to assist their children in passing the toilet training according to the phases that are experienced by the children so that the training process can be successfully and correctly done.


Keywords : Children, Readiness, Toilet training

Published
2019-03-27
How to Cite
INDRIASARI, Sisilia. KESIAPAN TOILET TRAINING PADA ANAK USIA 18-24 BULAN. Adi Husada Nursing Journal, [S.l.], v. 4, n. 2, p. 40-46, mar. 2019. ISSN 2502-2083. Available at: <https://adihusada.ac.id/jurnal/index.php/AHNJ/article/view/122>. Date accessed: 09 dec. 2024.

Keywords