Donor Darah dalam rangka HUT ke-30 Akademi Keperawatan Adi Husada

2017-04-13 10:46:11


Dalam rangka melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya program Pengabdian kepada Masyarakat di Akademi Keperawatan Adi Husada maka kami melaksanakan kegiatan "Donor Darah" dan turut memeriahkan rangkaian acara dalam rangka memperingati HUT ke-30 Akademi Keperawatan Adi Husada. Kegiatan ini sudah terlaksana sejak November 2005 hingga saat ini, kegiatan donor darah yang diadakan setiap 3 bulan sekali sesuai MoU dengan Palang Merah Indonesia. Kegiatan ini merupakan donor darah yang ke 23 kalinya.

Acara tersebut telah terlaksana pada hari Kamis tanggal 05 Desember 2013 Pukul 08.00 - 12.00 WIB bertempat di Ruang Unit Kegiatan Mahasiswa Gedung A lantai 1 Akademi keperawatan Adi Husada Surabaya, peserta pendonor diikuti oleh mahasiswa, karyawan Akademi Keperawatan Adi Husada, Karyawan RS. Adi Husada Undaan & Kapasari dan masyarakat sekitar yang bersedia dengan jumlah peserta pendonor yang terdaftar 127 orang dan pendonor yang berhasil lolos seleksi yaitu sebanyak 57 orang, fasilitas yang didapat peserta donor yaitu Snack dan Produk sponsorship (Pocari Sweet).

Tujuan diadakan acara tersebut untuk meningkatkan rasa kebersamaan, melaksanakan bagian dari Tri Darma Perguruan Tinggi yaitu Pengabdian Masyarakat dan menanamkan rasa kemanusiaan khususnya bagi mereka yang memerlukan darah. Manfaat donor darah bagi kesehatan yaitu dapat mengetahui golongan darah, memeriksa kesehatan secara teratur seperti tekanan darah, tinggi & berat badan, hemoglobin, penyakit dalam, penyakit hepatitis A & C, dan dapat terdeteksi apabila terjangkit virus HIV AIDS. Pendonor yang rutin dapat menurunkan resiko penyakit jantung dan stroke.



Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk Civitas Akademika

2026-01-23 16:18:22

STIKES Adi Husada Surabaya bekerja sama dengan Puskesmas Tambakrejo

Pembukaan PKKMB STIKES Adi Husada

2025-09-19 16:15:27

Selamat Datang Mahasiswa Baru STIKES Adi Husada Surabaya



Next » Last